Resep Steak Tempe Sederhana Enak dan Lezat

Resep Steak Tempe Sederhana Enak dan Lezat – Tempe yang merupakan bahan masakan olahan hasil dari negara Indonesia nampaknya kini sudah banyak tersebar luas di beberapa penjuru dunia. Tempe yang nampak terlihat begitu sederhana namun tempe dapat dibuat menjadi sebuah masakan ala barat yaitu dengan cara dibuat menjadi steak tempe. Untuk membuat steak kini tidak harus lagi dengan daging yang harganya memang terbilang mahal. Namun anda dapat menghemat biaya walaupun anda harus membuat steak yaitu setak yang terbuat dari bahan dasar tempe. Steak tempe memang jauh lebih murah dibanding dengan steak daging yang memang sudah terkenal. Akan tetapi, perlu anda ketahui bahwa rasa steak tempe ini tidak kalah enak dengan steak daging yang mahal. Untuk membuat steak tempe ini tentunya sangat sederhana dan lebih cepat karena tempe terbuat dari bahan kacang kedelai yang tidak amis dan lebih cepat matang dibanding dengan daging yang harus diolah dengan berbagai cara terlebih dahulu untuk menghilangkan bau amisnya.

Resep Membuat Steak Tempe Sederhana Enak

garnier Paket hemat isi 2

Bahan :

Diskon sampai 70% Produk Kecantikan Lazada
  • 350 gr tempe
  • 100 gr udang yang sudah dikupas
  • lada putih 1/2 sendok teh
  • gula 1/2 sendok teh
  • tepung meizena 2 sendok makan
  • 30 gr mentega
  • 1/2 sendok teh pala bubuk
  • 2 siung bawang putih ( cincang halus )
  • garam 1/2 sendok teh

Bahan Saus :

  • 1 sendok teh tepung meizena ( larutkan dengan sedikit air )
  • mentega 1 sendok makan
  • air bersih 250 ml
  • garam 1/2 sendok teh
  • 2 sendok makan saus sambal
  • 5 sendok makan saus tomat
  • 1 buah cabe merah ( potong-potong )
  • bawang putih cincang 2 siung
  • 1/2 buah bawang bombay ( potong memanjang )

Cara Membuat Steak Tempe :

  1. Kukus tempe sampai matang dan empuk lalu dihaluskan
  2. Tambahkan bahan lainnya lalu dicampur dengan tempe
  3. Aduk semua bahan hingga tercampur rata
  4. Ambil adonan tempe secukupnya lalu dibentuk bulat pipih tebal
  5. Panaskan mentega lalu letakkan tempe diatasnya sambil dibolak balik hingga berwarna kecoklatan, sisihkan sejenak
  6. Tumis bawang putih dan bawang bombay dengan margarine hingga harum
  7. Tuang air lalu masukkan saus tomat dan saus sambal lalu tambahkan garam dan gula
  8. Masukkan potongan cabe merah dan larutan tepung meizena kedalamnya
  9. Aduk semua bahan hingga benar-benar mendidih dan mengental
  10. Siramkan saus diatas steak tempe yang sudah disiapkan

Kurang lebih sperti itulah kira-kira Cara Membuat Steak Tempe Enak dari kami. Sajikan makanan ini dengan perpaduan salad atau bahan lainnya.

Free Ongkir Setiap Hari
About Author: